Senin, 21 September 2015

B.A.P mempersiapkan COMEBACK



B.A.P saat ini tengah mempersiapkan comeback setelah beberapa waktu yang lalu berselisih dengan agensi.

Seperti yang penggemar ketahui, pada akhir tahun 2014 lalu B.A.P sempat mengajukan gugatan dengan agensi TS Entertainment, karena merasa diperbudak. Seluruh anggota boy grup berencana untuk mengakhiri kontrak mereka.

 Sejak saat itu, B.A.P harus vakum dari seluruh aktivitas di dunia hiburan. Tentu saja hal ini membuat para penggemar begitu merindukan mereka. Namun belum lama ini terdapat kabar yang menyebutkan bahwa B.A.P telah rujuk dengan agensinya.

Kabar terbaru menyebutkan bahwa B.A.P akan segera comeback dalam waktu dekat. Seperti yang diungkapkan oleh TS Entertainment, "Kami merencanakan comeback B.A.P pada akhir tahun ini atau pada awal tahun depan."
Namun sebelum B.A.P comeback, agensi akan memfokuskan perhatian mereka terhadap promosi girl grup rookie SONAMOO, yang kemudian akan dilanjutkan oleh Sleepy Untouchable atau Ji Eun SECRET

Fakta B.A.P (Best Absolute Perfect)





1. meskipun Himchan adalah salah satu member tertua, tetapi sifatnya masih seperti anak kecil. ia sering bergurau. juga bermanja-manja/? khususnya dengan Yongguk.
2. Himchan dekat dengan Zelo, tetapi mereka juga sering bertengkar.
3. Himchan: Zelo-ya, lakukan aegyo.
    Zelo: Himchan hyung, naekkoya! (bermaksud merayu agar tidak melakukan aegyo)
    Himchan: ani ani, lakukan aegyo! | akhirnya Zelo melakukan aegyo (dengan terpaksa)
4. Yongguk selalu berada diantara Himchan dan Zelo karena, Yongguk lah yang selalu memisahkan mereka disaat mereka bertengkar.
5. Daehyun bisa terlihat pendiam dan serius. tapi dia bisa menjadi SANGAT cerewet. (lihat video saat di acara show [lupa] saat dia bersama Hyuna 4Minute dan BTOB [Minhyuk dan Sungjae])
6. Daehyun akan selalu berkata "annyeonghaseo, BAP newsseu Jung Daehyun imnida." (memperkenalkan dirinya sebagai presenter acara update BAP) saat di depan kamera.
7. Jongup adalah member yang paling pendiam dan tidak banyak bicara.
8. Jongup tidak akan bicara kalau tidak penting
9. Himchan, Daehyun dan Zelo adalah member yang paling hyperactive.
10. Youngjae adalah termasuk member yang pendiam. tetapi jika ia tertawa ia bisa menjadi yang paling nyaring dan bisa sampai menghentak-hentakkan kaki, saking terbahak-bahaknya
11. "kurasa banyak yang berubah di hidupku setelah aku bertemu dia (Yongguk)" -Himchan
12. awalnya Himchan tidak terlalu baik dalam menyanyi dan menari. karena keahliannya adalah dalam memainkan alat musik. tetapi ia berusaha keras agar terpilih untuk menjadi member yang debut dengan BAP.
13. Yongguk sangat baik dalam rap. tetapi ia tidak begitu baik dalam menari. tetapi ia harus pandai menari agar bisa debut dengan BAP, lalu ia berlatih sampai ia mengendurkan latihan ngerap nya.
14. orang tua Yongguk melarangnya terjun ke dunia musik. sehingga Yongguk membuktikan prestasi akademiknya. sampai Yongguk mendapat juara 1 di SMA 3 tahun berturut2. bahkan dia sampai mendapat beasiswa di Universitas dan tawaran di tempat kerja. tetapi ia menolaknya, karena orangtuanya akhirnye menyerah dan mengizinkan Yongguk menjadi musisi.
15. Daehyun pernah bekerja untuk meneruskan les vocalnya. karena saat itu ia tidak ingin menyusahkan orang tuanya.

Sabtu, 08 Agustus 2015

B.A.P disebut "BODOH" karena memilih kembali ke Agensi




B.A.P membawa kabar baik untuk fans dengan mengumumkan kembali ke TS Entertainment. Bang Yong Guk cs resmi kembali ke agensinya itu pada Sabtu (1/8).

Kabar kembalinya B.A.P ke TS Entertainment ini rupanya langsung ramai dibicarakan oleh berbagai media di Korea. Namun, ada pula yang menulis berita jelek soal kembalinya B.A.P ke agensi.

Beberapa artikel sempat mengisyaratkan kalau B.A.P telah gagal berjuang untuk melawan agensinya. Kabar tersebut rupanya juga sampai ke telinga salah satu member B.A.P.

Zelo B.A.P melihat ada artikel berjudul, "Menghentikan promosi setengah jalan untuk mengumumkan tentang mereka yang kembali. BAP, 280 hari pemberontakan telah berakhir". Menjawab rasa penasaran netter, Zelo pun curhat soal keputusan B.A.P untuk kembali ke TS Entertainment.



"'Menghentikan promosi setengah jalan untuk mengumumkan tentang mereka yang kembali. B.A.P, 280 hari pemberontakan telah berakhir'," buka Zelo lewat akun Twitternya
@ZELO96. "Tuan reporter, aku menulis ini secara diam-diam karena saat ini member lain sedang tidak bersamaku."

"Maaf tuan reporter, tapi aku tak ingin menderita lagi. Setelah melihat artikel ini, hatiku sakit lagi," tambah Zelo. "Kami adalah manusia, jadi kami semua bisa merasakan sakit. Aku membaca artikelmu dengan baik. Mulai sekarang, mari hanya memiliki hari yang baik."

Postingan Zelo itu langsung memicu reaksi para fans. Banyak yang memberi semangat untuk para member B.A.P, meskipun mereka mengakui keputusan tersebut sangat mengejutkan.

"Dari apa yang kudengar, TS memang tak beres. Tapi aku lega B.A.P kembali," ujar fans. "Kembali ke agensi tampaknya lebih baik daripada tak bisa melihat B.A.P selamanya. Semangat B.A.P," tambah lainnya. "Mari kita percaya dengan keputusan B.A.P, semoga mereka cepat comeback," kata fans lain.

Zelo B.A.P menangis saat membaca surat untuk orangtua di konser B.A.P LIVE ON EARTH SEOUL





Agensi TS Entertainment merilis video klip dari member boyband B.A.P yakni Zelo dari konser B.A.P LIVE ON EARTH SEOUL.

Dalam video yang dirilis, tampak member Zelo menangis saat membaca suratnya yang ditulis ke orangtuanya saat penampilan panggung terakhir di konser itu. Zelo membaca, "Ibu, ayah, apakah kalian ingat? Saat aku kelas 5 SD, aku pergi dari Mokpo ke Gwangju dan kembali. Aku menghabiskan waktu selama 4 jam di jalan hanya untuk belajar musik,"

Zelo lalu mengingat kenangan masa kecilnya di mana ibunya memberi semangat untuk meraih mimpi, "Setelah dewasa, Joon Hong-mu ini berhasil meraih mimpinya dan menjadi penyanyi. Sekarang aku berdiri di depan ibu, ayah, dan kakak sebagai Zelo, member termuda di B.A.P," seperti dilansir soompi.com.

Zelo mengakhiri suratnya dengan berkata, "Ibu, ayah, aku akan menjadi lebih baik sebagai seorang anak mulai sekarang. Kini Choi Joon Hong yang berusia 18 tahun adalah Zelo B.A.P anakmu yang bisa kalian banggakan,"

Ketika Zelo membacakan surat itu, member B.A.P lainnya di panggung dan penggemar tidak bisa menahan tangis.

Jumat, 07 Agustus 2015

Zelo B.A.P (Choi Joon Hong) Biodata dan Fakta

 

Real Name   : Choi JunHong
Stage Name : Zelo
Birth Date    : October 15, 1996
Position        : Magnae, Rapper & Dancer
Height           : 184 cm (in One Shot Making Film)
Weight          : 63 kg
Specialty       : Rap, Dance, Beatbox
Twitter          : @ZELO96  
Bunny           : Blue (Totomato)



  1. Zelo ingin menjadi musisi yang bisa menulis dan memproduksi musik sendiri.
  2. Zelo mempunyai kulit yang sangat putih *kayakvampire:D
  3. Zelo suka bermain skateboard
  4. Dia adalah anggota yang paling tinggi di B.A.P
  5. Anggota B.A.P yang lain setuju kalau Zelo adalah orang yang tidak bisa membuat lucu di B.A.P
  6. Zelo adalah personil yang paling sering merubah/mengganti warna rambutnya di B.A.P
  7. Ia sering membentukkan kedua tangannya menjadi

  8. Zelo paling akrab dengan Jongup
  9. Zelo adalah magnae di B.A.P yang masih sangat muda. Oleh karena itu, para hyungnya sangat menyayanginya.
  10. Nama fans Zelo adalah Jellies
  11. Boneka matoki ia adalah matoki berwarna hitam biru dengan nama Totomato

  12. Zelo adalah rapper yang memiliki suara yang unik dan berkarakter
  13. Zelo juga bisa Beatbox
  14. Sebelum zelo dilahirkan, eommanya pernah bermimpi mendapatkan kentang berwarna putih. Mungkin itu yang membuat zelo berkulit sangat putih.
  15. Diantara member b.a.p , zelo adalah orang yang jarang berbicara
  16. Zelo mempunyai charisma katena tingginya
  17. "Aku sudah ingin jadi penyanyi sejak kecil dan sejak itulah aku mempersiapkan diriku untuk jadi penyanyi. Aku pikir karena itulah aku tidak bisa pacaran," – Zelo
  18. Zelo ingin berpacaran dengan orang yang seperti ibunya
  19. Zelo adalah orang yang polos dan lebih memikirkan keadaan yang lain di bandingkan keadaan dirinya sendiri. (Contoh pada acara wekkly idol di mana Zelo harus mengikuti game keseimbangan tubuh dengan menaruhkan beberapa gelas di bagian-bagian tubuhnya, saat gelas-selas itu jatuh, dia malah mengambil tissu dan hendak membersihkan tumpahan air di lantai, padahal tissu itu di peuntukkan untuknya, bahkan sang MC sampai berteriak “jangan, tissu itu untukmu).
  20. Zelo sering menyanyikan part lagu yang bukan merupakan bagiannya -ikut menyanyikian-. (Perhatikan pada setiap perform B.A.P, mulut Zelo terlihat sering berkomat-kamit mengikuti lirik dari part para hyungnya).
  21. Zelo terlihat seperti orang yang pendiam, tapi jika sekali ia berbicara, kata yang keluar dari mulutnya dapat menusuk tepat di hati seseorang yang ia bicarakan.
  22. Nama panggungnya berasal dari dewa Yunani “Zelos”, yang merupakan dewa persaingan. Dia diberi nama itu karena seberapa keras ia bekerja diantara semua hyungnya.
  23. Wanita idealnya adalah SES Yoonji.
  24. Warna kesukaan Zelo adalah biru.
  25. Artis Favorite Zelo adalah Kanye West dan Will.I.Am.
  26. Zelo latihan 20 jam perhari dan dia masih merasa itu semua masih belum cukup.
  27. Zelo sering menjadi sukarelawan untuk mencuci baju di dorm, karena Zelo adalah member yang paling sensitive masalah pakaian yamg melonggar atau warna pakaian memudar.
  28. Zelo mengikuti audisi di manajemen manapun tapi dia belum juga beruntung, mereka mengatakan kepadanya bahwa ia masih terlalu kecil dan kurang bertalenta.
  29. Korea fans memanggil Zelo dengan sebutan ZelBaby.*귀엽다*
  30. Pada saat muda, ia bercita-cita menjadi pemain bola, tetapi ia mulai tertarik dengan musik.
  31. Zelo mempunyai julukan “Rookie Genius”.
  32. Paling dekat dengan JongUp.
  33. Film Favoritenya adalah 2012.
  34. Sejak Zelo menjadi magnae, ia harus mencuci paling terakhir. Karena lelah menunggu akhirnya ia jadi tertidur lagi.
  35. Berbagi tempat tidur dengan Daehyun dan YoungJae.
  36. Dari semua member, Zelo adalah orang yang paling pintar berbahasa inggris
  37. Zelo sering menggunakan kostum yang panjang karena tubuhnya yang tinggi
  38. Pipi Zelo adalah yang sering dicubit oleh member B.A.P
  39. Zelo memiliki kakak laki-laki yang 2 tahun lebih tua darinya
  40. zelo sudah di audisi di banyak entertaiment tapi mereka bilang zelo masih terlalu muda dan gak punya skill.
  41. BAP punya peraturan dimana yang tertualah yang berhak mandi duluan, dan karena zelo adalah maknae jadi dia selalu dapat giliran terakhir kalau mandi. Pernah suatu kali dibangunkan tapi dia malah tidur lagi. Itu lah kenapa dia terpilih sebagai member terjorok
  42. Waktu tidur BAP dimulai dari yang terkecil sampai yang terbesar. Dimana zelo biasanya tidur duluan dan yongguk yang tidur terakhir.

  43. Jika zelo punya waktu senggang. Ia ingin belajar membuat lirik lagu atau membaca buku. Dia juga ingin belajar trik baru skateboard.
  44. Zelo berharap ia bisa memiliki tubuh yang ideal. Meski dia menang dengan tinggi badannya sangat kurus dan dia berharap punya badan yang bagus seperti Jongup.
  45. Zelo melakukan push up sebanyak 20 kali dirumah agar mendapatkan tubuh yang bagus. *itu dulu** setiap hari dia selalu bertanya kepada jongup “Apa tubuhku sudah terlihat lebih baik?” Tapi jongup sebetulnya merasa kalau badan zelo tidak ada perubahan sedikit pun. *duh zelo zelo, dirimu kan masih kecil, ya wajar kalau badan mu belum abs, ada waktu nya kok^^*
  46. Zelo paling rajin mencuci baju. Dia paling tidak suka jika pakaiannya rusak, jadi dia yang bertugas mencuci baju di Asrama BAP. Tapi bang yongguk heran karena pakaian zelo tidak pernah ada yang melar tapi pakaian member yang lain melar, Menurut himchan, “itu sebuah misteri”.
  47. Tempat tidur zelo adalah yang paling penuh dengan barang-barang, bahkan ia meletakkan laptop-nya di tempat tidur
  48. Saat tahun 2012 zelo masih bersekolah disebuah SMA, di Seoul School of Performing Arts.
  49. Zelo melakukan debut-nya sebagai member sub-unit Bang & Zelo bersama Bang Yongguk, dengan hit single mereka “Never Give Up”.
  50. Maknae zelo dikenal sebagai “Robot Fighter” dari BAP
  51. Jika bisa mempunyai super power, zelo ingin punya kemampuan flezibility ^^.
  52. Zelo sering tidur disembarang tempat, tapi dia sangat cute saat tidur






 53. Saat Kecil, Zelo mempunyai badan yang gemuk








Pict Zelo Lainnya :